Cara Mempercepat Download Di Chrome Yang Terlanjur Lemot

Cara mempercepat download di chrome sebenarnya sangat sederhana. Sayangnya, masih banyak pengguna yang tidak menyadarinya. Akibatnya, proses pengunduhan file memakan waktu lebih lama.

Bayangkan jika filenya besar dan internet tidak stabil, risikonya ialah unduhan ini akan mengalami kegagalan. Bahkan, memungkinkan seseorang untuk mengulanginya meskipun sudah kehilangan sejumlah kuota.

Supaya tidak terjadi, solusinya ialah dengan menambah kecepatan unduhan di browser Chrome. Untuk melakukannya, ada beberapa tahapan yang sebaiknya dilakukan. Berikut ini tahapannya.

Perbarui Versi Chrome

Kecepatan dari proses pengunduhan amat bergantung pada versi chrome itu sendiri. Update browser ke versi terbaru sangat direkomendasikan.

Alasannya, versi baru ini sudah dipertinggi kualitasnya. Artinya, banyak pembaharuan yang memungkinkan pengguna semakin nyaman. Tidak terkecuali dalam menjawab kebutuhan pengguna dalam hal pengunduhan file yang lebih cepat.

Maksimalkan Online Download Manager

Chrome sudah membekali alat tempur untuk proses pengunduhan. Namanya adalah Online Download Manager.

Ini merupakan ekstensi gratis yang disediakan oleh layanan. Penambahan ekstensi ini ke dalam browser memungkinkan pengguna dapat mengunduh file dengan lebih cepat.

Komputizen sendiri menyarankan penggunaan ekstensi ini. Karena selain kompatibel dengan browser, proses penambahannya pun lebih mudah.

Ini bisa menjadi solusi terbaik ketimbang hanya memanfaatkan layanan unduhan langsung dari Chrome. Toh, keberadaan dari ekstensi ini tidak memberatkan dari browser.

Hapus Ekstensi Chrome

Tahapan selanjutnya untuk menerapkan cara mempercepat download di chrome ialah dengan menghapus sejumlah ekstensi. Ekstensi yang menempel dalam chrome perlu diminimalkan.

Hindari memasangnya secara berlebihan. Terlebih jika ekstensi ini tidak urgen. Maksudnya, ekstensinya tidak terlalu berguna atau tidak sering digunakan.

Alasannya, ekstensi tersebut terus aktif ketika internet berjalan. Konsumsi data pun semakin meningkat meskipun pengguna tidak menggunakannya.

Ada baiknya jika Anda menyaring sejumlah ekstensi. Pastikan bahwa ekstensi yang dipasang memang sering digunakan. Sisanya, hapus yang tidak begitu berguna.

Aktifkan Fitur Parallel Downloading

Ini merupakan fitur baru yang disediakan oleh Browser. Fungsinya untuk mempercepat aktivitas pengunduhan. Bahkan, data dari KeyCDN menyatakan kemampuannya dapat meningkat hingga 33%.

Jika Anda ingin menggunakan cara mempercepat download di chrome ini, lakukan pengaturan sederhana. Caranya dengan membuka tab baru di browser chrome.

Ketik chrome://flags/ dan enter. Kemudian dalam kolom pencarian, ketik lagi parallel downloading.

Silahkan atur ke enabled. Lantas, tekan tombol Relaunch pada bagian pojok kanan bawah. Maka, pengaturannya sudah selesai.

Browser akan mulai restart. Anda pun sudah siap untuk menggunakan layanan baru tersebut. Misalnya mencari file yang ingin diunduh.

Yang harus dipahami ialah fitur ini masih dalam tahap percobaan. Tetapi, fitur ini sudah cukup membantu dalam mendukung kecepatan unduh.

Apabila fitur ini tidak memberikan dampak besar serta menimbulkan permasalahan, cukup kembalikan ke setelan default. Langkahnya sama seperti bila ingin mengaktifkan fitur tersebut.

Hapus Aktivitas Penelusuran

Sementara cara yang selanjutnya ialah menghapus aktivitas penjelajahan. History penjelajahan ini menjadi masalah yang memberatkan proses download.

Browser sendiri secara otomatis menyimpannya. Fungsinya untuk memudahkan pengguna dalam menemukan jalan kembali ke website atau situs yang pernah dikunjunginya.

Hanya saja, ini bisa mengganggu pada proses pengunduhan. Pengunduhan menjadi lebih lama sehingga membuat pengguna tidak nyaman.

Untuk itulah, solusinya ialah dengan menghapusnya. Begitu pula, pastikan untuk menutup seluruh tab browser yang tidak digunakan. Tujuannya agar pengunduhan ini terfokus pada satu tempat.

Itulah cara mempercepat download di chrome yang dapat Anda terapkan. Jika dilakukan dengan benar, pengunduhan file besar akan terasa lebih singkat. Dan Anda sudah bisa menggunakan file seperti yang diinginkan secara offline.