Mengulik Segudang Manfaat Daun Sirih Bagi Tubuh, Si Obat Herbal yang Terkenal!

Daun berwarna hijau tua dan berbentuk hati yang dikenal sebagai daun sirih, merupakan salah satu obat herbal yang sudah terkenal di kalangan masyarakat. Selain itu, daun satu ini juga umumnya digunakan sebagai penyegar mulut lantaran memiliki rasa yang kuat dan aromatik. Berikut beberapa manfaat daun sirih yang baik bagi kesehatan tubuh.

Manfaat dari Daun Sirih untuk Kesehatan Tubuh

  1. Menjaga Kesehatan Mulut

Bukan tanpa alasan kenapa daun sirih banyak digunakan sebagai penyegar mulut. Karena di balik rasa dan aromanya yang kuat, tanaman satu ini mengandung banyak agen antimikroba. Yang mana kandungan tersebut mampu secara efektif memerangi sejumlah bakteri di dalam mulut yang memicu plak, gigi berlubang, maupun bau mulut.

  1. Membantu Mengatasi Depresi

Selain menggunakan obat antidepresan, penelitian mengungkapkan bahwa mengatasi depresi juga bisa dibantu dengan mengunyah daun sirih. Ini penting untuk diketahui, mengingat bahwa gangguan kejiwaan seperti depresi kini semakin banyak melanda masyarakat. Dimana mengunyah daun sirih sendiri sebenarnya telah dilakukan sejak dulu, sebagai aktivitas stimulan sistem saraf.

  1. Menurunkan Tingkat Kolesterol

Tidak hanya membantu dalam mengatasi gangguan kesehatan mental seperti depresi, sejumlah penelitian juga menunjukkan bahwa daun sirih bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat alias LDL (low density lipoprotein). Di sisi lain, daun sirih juga bisa meningkatkan kadar kolesterol baik atau HDL (high density lipoprotein) di dalam tubuh.

Untuk mendapatkan berbagai manfaat dari daun sirih, anda bisa mengonsumsinya dengan cara direbus lalu diminum air rebusannya. Orang zaman dahulu sendiri biasanya lebih banyak mengonsumsi daun sirih dengan cara dikunyah, dan dicampur dengan kapur, biji pinang, dan tembakau. Namun mengunyah sirih tentunya tidak boleh secara berlebihan dan harus berhati hati.

 

 

Scroll to Top